Imperium Strategy

Amerika Serikat Dan China Akan Mencari Kesepakatan

Apa yang terjadi di pasar

     Setelah perang tarif dilancarkan Amerika Serikat pada pekan lalu dan China melakukan perlawanan, akhirnya Presiden Donald Trump mengatakan dia optimis bahwa China akan mencari kesepakatan. Pemerintah Trump menetapkan tarif universal sebesar 10%, kecuali barang dari China dikenakan tarif sebesar 145% pada hari Kamis. Pemerintah China membalas dengan kenaikan tarif sebesar 125% terhadap semua barang dari Amerika Serikat, yang berarti bahwa tidak akan ada barang AS yang akan masuk ke negera China kedepannya. Banyak pengamat memprekirakan bahwa perang dagang ini akan terus berlanjut, walaupun ada niat dari kedua negara untuk melakukan perundingan, tetapi tidak akan terselesaikan dalam waktu dekat. Pasar keuangan AS terlihat kembali naik pada hari Jumat, disaat imbal hasil obligasi yang naik dengan penurunan tajam utang pemerintah selama seminggu. Keadaan ini memicu angka sentiment konsumen terbaru untuk bulan April yang lebih buruk dari yang diharapkan, dengan tingkat inflasi yang cenderung naik kedepannya.

Ekspektasi Pasar

Dengan melihat Fenomena yang terjadi saat ini maka diprediksi XAUUSD = Sideways Cenderung Bullish – AUDUSD = Sideways Cenderung Bullish – NZDUSD = Sideways Cenderung Bullish

Trading Plan :

XAUUSD: BUY

Buy Limit: 3079 – 3184 dengan target 3300 – 3397

Stoploss 2938

Grafik XAUUSD time frame D1

 

AUDUSD: BUY

Buy Limit: 0.6097 – 0.6216 dengan target 0.6408 – 0.6530

Stoploss 0.5884

Grafik AUDUSD time frame D1

 

NZDUSD: BUY

Buy Limit: 0.5655 – 0.5764 dengan target 0.5925 – 0.6039

Stoploss : 0.5472

Grafik NZDUSD time frame D1

 

Disclaimer

Fundamental bukanlah teknikal yang dapat berubah dalam hitungan menit bahkan jam, tetapi fundamental merupakan suatu gambaran besar atas pandangan kedepan yang dapat terjadi dalam rentang waktu yang lebih panjang. Perhitungkan money management sangat diperlukan sebelum melakukan transaksi mengingat setiap transaksi dalam forex dapat berakibat habisnya dana yang ditransaksikan. Trading pada prinsipnya adalah Risk Management dan bukan Profitabilitas semata.



Leave a Reply